
Dalam istilah bisnis, Return On Investment (ROI) merupakan salah satu indikator kesuksesan yang paling penting. ROI dalam pemasaran adalah salah satu indikator keuangan yang paling penting untuk mengungkapkan apakah kegiatan pemasaran telah berhasil atau belum. Singkatnya, ketika pendapatan dapat dikaitkan dengan kegiatan pemasaran, departemen pemasaran dapat yakin bahwa pekerjaan mereka telah membuahkan hasil bagi perusahaan.
Salah satu alasan bagi setiap pebisnis harus memahami ROI adalah karena merupakan tolak ukuran keuntungan bisnis yang paling akurat. Dengan mengenal ROI sebelum melakukan investasi bisnis, maka segala kegiatan operasional dapat dievaluasi tingkat pengembalian investasinya. Dalam beberapa kasus, ROI digunakan untuk menghitung berapa nilai sebuah investasi. Seperti investor yang ingin mengetahui potensi ROI dari suatu investasi sebelum memberikan dana apapun ke perusahaan. ROI juga digunakan untuk menggambarkan “biaya peluang” atau pengembalian yang diberikan investor untuk berinvestasi di perusahaan. Ketika Anda bisnis memasukkan uang mereka ke dalam investasi atau usaha bisnis, ROI dapat membantu memahami berapa banyak keuntungan atau kerugian yang diperoleh dari investasi Anda. ROI sendiri merupakan rasio sederhana yang membagi laba bersih (atau kerugian) dari investasi dengan biayanya. Karena dinyatakan dalam persentase, Anda dapat membandingkan efektivitas atau profitabilitas dari berbagai pilihan investasi.
Berikut merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi Return On Investment:
Turnover dari operating assets atau tingkat perputaran aktiva yang digunakan untuk kegiatan operasional, yaitu kecepatan berputarnya operating assets dalam suatu periode tertentu.
Profit Margin, adalah besarnya keuntungan operasi yang dinyatakan dalam bentuk persentase dan jumlah penjualan bersih. Profit Margin dapat mengukur tingkat keuntungan perusahaan dan dihubungkan dengan penjualannya.
ROI sebagai bentuk teknik analisa rasio profitabilitas sangat penting dalam suatu perusahaan. Pengusaha dapat mengetahui seberapa efisien perusahaan guna memanfaatkan aktiva untuk kegiatan operasional dan dapat memberikan informasi ukuran profitabilitas perusahaan. Bagaimanapun, mengetahui apa itu ROI dan cara menghitungnya dapat membantu untuk menganalisis sebuah investasi yang akan dilakukan. Dengan analisis yang tepat, efisiensi perusahaan akan lebih mudah ditingkatkan. Profit yang didapat pun semakin memuaskan, perusahaan akan semakin maju.
Back